SA00. Jalan Menuju Kebahagiaan

Judul Asal The Path To Happiness

Penulis Sayalay Susīlā

Penerjemah Lisa Laksana

Editor Feronica Laksana

Penerbit Asal Appamāda Viharī Meditation Center, Penang, Malaysia

Cetakan I, Oktober 2018

Download Ebook pdf | epub

Pesan buku: http://bit.ly/DBSbook

Sinopsis

Sebagai kumpulan dari lima ceramah Sayalay Susīlā, buku ini memuat banyak cara yang diberikan untuk mencapai kebahagiaan, sesuai dengan judulnya. Pada bab pertama, Sayalay membabarkan tentang kunci untuk menuju kebahagiaan. Cara yang pertama adalah dengan cara kemurahan hati (dāna) yang dengan mempraktikkannya kita akan mendapatkan 2 jenis kebahagiaan. Selain itu, kunci yang kedua adalah dengan tidak mencelakai orang lain. Kita dapat melatih hal itu dengan melaksanakan 5 sīla yang membuat kita terlindungi oleh perbuatan baik kita sendiri. Sedangkan yang ketiga adalah dengan mengembangkan cinta kasih kepada semua makhluk, bahkan kepada musuh-musuh kita. Dengan memancarkan mettā kepada musuh, kita dapat memenuhi diri dengan kebahagiaan. Yang terakhir adalah dengan melepaskan kemelekatan pada tubuh dan batin di mana dikatakan bahwa sebenarnya tubuh hanyalah terdiri dari 4 unsur (tanah, air, api, angin). Dengan memahami hal itu, kita akan sadar bahwa tubuh hanyalah perpaduan unsur-unsur yang timbul dan lenyap, tidak kekal sehingga sangatlah menderita melekat pada hal itu. Sedangkan untuk memahami ketidakkekalan batin, kita dapat melihatnya melalui pemilahan dalam empat kelompok kemelekatan. Pembabaran melalui penjelasan yang sangat rinci ini akan memberikan kita wawasan baru untuk mencapai kebahagiaan, dan dhamma ini diberikan sebelumnya oleh Sayalay di Ohio, USA pada tahun 2011.

Lebih rinci mengenai Cinta Kasih diulas dalam bab kedua yang merupakan ceramah Sayalay selama Retret Meditasi 4 hari di Vihara Bodhi Heart, Penang (18-21 Agustus,2012). Pada bagian ini, beliau menerangkan secara detil mengenai cinta kasih, kekuatan, musuh, syarat-syarat, metode dan berkah dari Cinta Kasih serta bagaimana munculnya Mettā Sutta. Semua itu akan membawa Anda pada pengalaman dimana meditasi itu seperti balsam penyembuh dan bahwa meditasi itu bisa memperbaiki hubungan dengan siapa pun, membuat seseorang sehat dan bahagia dengan mengembangkannya. Dari sini pula, Anda dapat mengetahui bahwa mettā bukan saja dapat menjadi penyembuh, tapi juga bisa menjadi senjata untuk mengusir hal yang tidak baik, dan inilah yang akhirnya menjadi asal mula Mettā Sutta.

Beralih pada bab selanjutnya yang merupakan bagian terpanjang dalam buku ini, kita akan mendapatkan penjelasan mengenai “Perumpamaan tentang Ular-ular Berbisa” yang terdapat dalam Saṃyutta Nikāya Sutta. Bab ini sangat penting bagi mereka yang ingin menguasai meditasi perenungan sepenuhnya. Pada bagian ini dipaparkan mengenai ringkasan metafora atau simbol yang digunakan, seperti misalnya arti empat ular yang kemudian keempat ular itu dirinci kembali. Begitu juga dengan makna “lima pembunuh”, “enam rumah” dan “empat banjir”, semuanya dijelaskan dengan sangat rinci. Dalam bagian ini, Sayalay juga menguraikan tentang Empat Kebenaran Mulia dan Delapan Jalan Utama yang kesemuanya akan membawa pembaca pada pemahaman tentang meditasi perenungan dengan lebih baik.

Bab keempat yang merupakan ceramah yang diberikan selama Retret Meditasi 5 hari di Malaysia (10-15 Maret 2012) menjelaskan tentang 5 kelompok pelekatan (materi, perasaan, persepsi, formasi-formasi, dan kesadaran). Hal yang sangat penting kita ketahui karena 5 pelekatan adalah kebenaran mulia tentang penderitaan (dukkha) karena dengan memahaminya baru kita dapat mengakhirinya.

Bagian terakhir sebagai penutup adalah arahan Sayalay saat retret 8 hari di Vihara Bodhi, NJ, USA pada Januasi 2013 yaitu mengenai “Perenungan Batin” yang merupakan metode latihan terkenal yang harus dipelajari oleh semua meditator. Batin adalah pelopor sehingga sangat perlu untuk merenungkannya. Bahkan dikatakan bahwa dengan merenungkan yang satu ini saja, maka orang bisa mencapai Arahat. Bagaimana caranya? Makanya jangan lewatkan buku yang satu ini! Buku yang akan mencerahkan Anda bahkan pada saat gelap gulita sekalipun dan akan membuat Anda akan berada dalam Jalan menuju Kebahagiaan, sesuai judul buku ini. Silakan membaca…

PS: Buku ini dicetak dalam 2 edisi. Edisi pertama berwarna merah muda dan edisi kedua berwarna biru, yang sama seperti edisi pertama hanya ditambah dengan tanya jawab yang sangat bermanfaat. (resumed by: Clesia)