Pelatihan Fasilitator Sekolah Minggu Buddhis Tiga Kota

14 Apr 2017

Di bawah bimbingan Ashin Kheminda, sebanyak 60 peserta yang merupakan Fasilitator Sekolah Minggu dari tiga kota yakni Dhammavihārī Buddhist Studies (DBS) (Jakarta), Sariputta (Pekanbaru), dan Dhammagaya (Lampung) bersama-sama mengikuti rangkaian pelatihan dan pembelajaran yang diselenggarakan selama tiga hari dari tanggal 14-16 April 2017 di Hotel Aston, Jakarta Barat.

Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan kualitas para pembina sekolah minggu, sehingga tim pengajar dapat mencarikan solusi-solusi yang kreatif agar proses belajar mengajar di dalam kelas menjadi lebih efektif. Tujuan lainnya adalah supaya Sekolah Minggu asuhan Ashin Kheminda ini dapat selalu hadir dengan inovasi dan cara pendekatan terhadap adik-adik Sekolah Minggu yang berlandaskan mettā (cinta kasih) dan karuṇā (belas kasih)

Selain itu, pelatihan ini juga memfasilitasi para duta Dhamma dengan memberikan kesempatan kepada mereka untuk berbagi pengalamannya dengan sesama fasilitator di tiga kota tersebut.

Selama pelatihan, dengan penuh antusias seluruh peserta mengikuti sesi-sesi yang diisi oleh pakar-pakar yang kompeten dalam bidang pendidikan seperti Handy Wijaya, dr Magdalena, Silvia Rimba, Mutia Dewi Ali, dan Sardjono SA. Dengan mengundang ahlinya, DBS selaku tuan rumah ingin memastikan bahwa pelatihan tersebut dapat memberikan banyak manfaat untuk semua peserta.